Monday, May 06, 2019

Cantik Itu Murah



“Eva pakai apa nak. Mamak lihat tadi wajah eva berseri seri”.  Ini pesan whatsapp mamakku. Walah aku ini sudah tua lo sebenarnya. Usia sudah kepala tiga. Tapi dasar anak perempuan satu – satunya, mamakku amat perhatian. Setiap kali berkunjung ke rumah mamak pasti diperhatikan kondisi diriku ini. Berat badan susut dikit aja sudah diomeli. Wajah terlihat kusam diomeli. Sebaliknya, kalau wajahku terlihat cerah misalnya, bakal dipuji. Kayak pesan itu tu, wajahku dipuji berseri seri.

Perawatan wajahku ku share ke ortu dan ke kalian yang fren. Siapa tau bermanfaat. Aku ini golongan ekonomi menengah ke bawah. Jadi nggak punya budget yang besar untuk perawatan kecantikan. Tadinya sih mau cuek aja. Tapi suami dan ortu senang melihat diriku berpenampilan fresh. Alhasil menyenangkan orang – orang yang disayangi baik kan ya. Ku rawatlah wajahku dengan ramuan sederhana yang diperoleh dari berbagai sumber.

Pertama, minum air mineral yang cukup. Kamu yang baca tulisan ini pasti sudah paham pentingnya air bagi tubuh kita. Bagi kulit, air dapat melembabkan dan menyamarkan kerutan. Dianjurkan bagi kita minum air minimal dua liter per hari. Tadinya ukuran konsumsi air per hari tidak kuperhatikan.

Namun aku dapat inspirasi dari sebuah video di youtube. Jadikan botol air ukuran besar sekitar satu hingga dua liter sebagai wadah khusus air minum kita. Minum dengan gelas seringnya membuat kita minum sedikit karena malas ambil air. Tapi bila botol air dengan isi standar ada selalu di dekat kita, maka akan lebih mudah bagi kita untuk menghabiskan air minum sesuai standar. Apalagi botolnya dipilih yang cantik, hingga terlihat beingnya air. Dalam cuaca yang panas seperti hari – hari ini, melihat air bening pasti menggiurkan untuk selalu diminum.

Tapi gimana saat Ramadhan. Sama sih, aku tetapt menggunakan botol air isi satu setenga liter. Diisi penuh dan diminum perlahan di waktu sahur. Jangka waktu menyiapkan sahur, sahur dan menunggu adzan kan lumayan lama tuh. Waktu yang saya habiskan sekitar satu setengah jam. Dalam jangka waktu itu bisa habis sekitar satu liter. Sisanya dihabiskan saat berbuka hingga malam.


Kedua, mencampurkan lemon di air minum. Lemon mengandung nutrisi yang menyehatkan tubuh termasuk kulit kita. Saya pun sudah rutin mencampurkan lemon ke dalam air minum sejak sekitar dua minggu lalu. Namun pencampuran air lemon ke dalam air minum kita tidak boleh lebih dari delapan jam. Begitu menurut infonya. Sebab jika lemon tercampur lebih dari delapan jam maka akan mengalami pembusukan.

Ketiga, makan tomat. Buah merah satu ini juga baik ya untuk kulit. Berbagai info bisa kita dapatkan secara online tentang tomat. Jadi aku mengkonsumsi tomat setiap hari sejak sekitar dua bulan lalu. Terkadang direbus dulu bersama sayur. Menurut infonya sih tomat yang direbus kandungan nutrisinya jauh lebih bagus untuk kulit. Tapi rasanya terlalu asem. Sehingga aku lebih sering makan tomat mentah.

Keempat, pakai olesan kulit pisang di wajah. Berbagai situs internet memberi info mengenai manfaat kulit pisang bagian dalam untuk wajah kita. Kulit pisang apapun jenisnya dapat mengurangi kerutan dan membuat wajah berseri seri. Semakin matang pisangnya, kulitnya semakin baik untuk kulit. Sebelum menggunakan kulit pisang lingkar mata saya hitam. Sejak sekitar sebulan lalu rutin melakukan ini lingkar hitam dimata memudar cukup drastis.

Kelima, melakukan pijat wajah. Belakangan aku juga tertarik untuk rutin berolahraga. Aku searching berbagai jenis olahraga di youtube. Ketemulah salah satunya olahraga untuk wajah. Pijatan – pijatan tertentu pada wajah disebutkan dapat memperlambat munculnya kerutan di wajah. Yang satu ini baru akan dicoba. Waktunya nggak banyak kok. Kalau aku kombinasikan dengan olahraga lainnya seperti aerobik, plunk dll maka setidaknya aktivitas ini aku lakukan sekitar setengah jam sehari.

Yup, intinya semua info yang aku share sudah banyak sekali bertebaran di dunia maya. Tinggal kitanya aja mau atau tidak mencobanya. Bukan sekedar mencoba, tetapi dibutuhkan kekonsistenan agar hasilnya terlihat nyata. Kita kita kaum perempuan pasti ingin selalu terlihat fresh untuk keluarga. Kalau ada yang murah ngapain pilih perawatan mahal. Benar nggak?

2 Comments:

  1. jadi ga cukup skincare air wudhu aja ya kak? ehehehehe makan buah dan perbanyak air putih emang wajib banget :D thanks sharenya kaa

    ReplyDelete
  2. Wudhu yang utama mbak. Hehe. Makasih ya udah nambahin.. Nice

    ReplyDelete